Petenis asal Rusia Maria Sharapova mengangkat piala, setelah menjuarai Perancis Terbuka 2012 dengan mengalahkan Sara Errani dalam final yang berlangsung di stadion Roland Garros, Paris, (9/6). |
Paris - Maria Sharapova berhasil meraih gelar juara pada turnamen tenis Prancis Terbuka 2012. Petenis Rusia itu menumbangkan petenis unggulan ke-21 Sara Errani 6-3, 6-2 dalam partai final yang berlangsung Sabtu, 9 Juni 2012.
Gelar ini membuat ia total sudah mengemas 27 gelar sepanjang kariernya, di mana empat di antaranya adalah gelar Grand Slam. "Saya percaya pada permainanku," kata Sharapova, seperti dikutip kantor berita AP, Sabtu 9 Juni 2012.
"Saya pikir ini menjadi salah satu alasan saya berada di sini dengan gelar keempat di Roland Garros karena saya selalu percaya bisa menjadi pemain yang lebih baik," ucap dia.
Gelar ini melengkapi koleksi Grand Slam yang sebelumnya diraih petenis berusia 25 tahun tersebut. Ia meraih gelar pertama Grand Slam yang diraih Sharapova adalah Wimbledon pada 2004. Selanjutnya, AS Terbuka 2006 dan Australia Terbuka 2008. Dengan tambahan gelar Prancis Terbuka 2012 ini petenis Rusia itu masuk dalam sepuluh petenis yang memenangi semua turnamen besar, bergabung dengan pemain seperti Chris Evert, Martina Navratilova, Serena Williams, dan Billie Jean King.
Sharapova juga memastikan kembali ke peringkat 1 WTA saat lolos ke babak final mulai awal pekan depan menggeser posisi Victoria Azarenka. Ini merupakan posisi puncak pertamanya setelah terlempar pada Juni 2008.
Sementara itu, Errani sudah meraih gelar di Roland Garros melalui nomor ganda, Jumat, 8 Juni 2012. Ia juga masuk posisi 10 besar. Errani mengakui keunggulan Sharapova yang banyak mengumpulkan angka lewat pukulannya.
"Dia memenangi banyak angka lewat servis dan dalam dua atau tiga pukulan,'' kata Errani. "Sangat sulit menghadapinya. Saya tak bisa bermain panjang seperti yang saya inginkan."
Sumber : TEMPO.CO
0 comments:
Post a Comment