Your Ad Here

Wednesday, June 6, 2012

Bandung, Gudang Pemain "Streetball"

Bandung, Gudang Pemain "Streetball"
JAKARTA - Kota Bandung, Jawa Barat, terbukti pantas menyandang sebutan gudang pemain streetball. Setiap tahun, di kota itu selalu muncul pebasket yang piawai, kreatif, dan cerdik memunculkan aneka trik baru.

Pada open run kedua kompetisi LA Lights Streetball di Bandung, 2-3 Juni 2012, lahir pengganti Muh Ikhsan Nst alias Lil Mighty. Dia terpilih menggantikan Rico Haleluya Octavianus Pattinama (21), yang mundur karena mengalami cedera lutut.

Secara resmi Rico menantang para streetballer untuk mengisi posisinya ketika hadir di seri pembuka, open run Malang, 12-13 Mei. Kamis (7/6/2012), dia menjalani operasi lutut di Manila, Filipina.

Para juri menilai Ikhsan andal dalam menciptakan trik-trik orisinal dan kreatif. Aksi dan triknya memukau juri serta menghibur penonton. Keahlian menciptakan semua trik itu hasil kerja kerasnya serta latihan rutin yang konsisten. "Dia pun memperlihatkan determinasi dan persistensi untuk menjadi pemenang," kata Maya Shintawati, Brand Manager LA Lights.

Ikhsan yang mendapat kepercayaan mengisi posisi yang ditinggalkan Rico terkejut dan bangga dapat terpilih. "Suatu kehormatan dan mengindikasikan kerja keras saya mendapat apresiasi tinggi dari LA Lights Streetball," ungkap pebasket yang setiap hari selalu mengasah kemampuannya.

Pada open run Bandung di depan Gedung Sate itu, tampil sebagai juara adalah Future Streetball yang memupus harapan Universal.

Namun, perhelatan di Bandung belum berhasil mengalahkan Malang dalam hal jumlah point breaker dan dunk. Selama dua hari di Kota Kembang itu, tercipta 87 point breaker plus 21 dunk. Sementara di Malang adalah 99 point breaker dan 23 dunk.

Setelah Malang dan Bandung, open run berikutnya adalah Jakarta, 9-10 Juni.

Sumber : KOMPAS.com

0 comments:

Post a Comment

Site Search