Your Ad Here

Tuesday, June 5, 2012

Rindu Cetak Gol

Rindu Cetak Gol
Membobol gawang lawan selalu menjadi idaman striker sepak bola, tak terkecuali Puji Widodo. Cukup lama tak melesakkan bola, membuat penyerang Persis Solo versi Liga Indonesia (LI) tersebut merasa gundah.

Lebih-lebih cedera engkel kaki kiri cukup lama membelenggunya di bangku cadangan. Praktis, striker asal Sumber Lawang, Sragen tersebut melewati beberapa partai tanpa masuk starting eleven. Pun setelah cedera kaki kirinya pulih, giliran kaki kanannya yang bermasalah.

"Tapi sekarang semuanya sudah pulih. Saya rindu mencetak gol lagi untuk Persis, termasuk jika dipercaya turun pada laga tandang melawan Persip Pekalongan nanti (9/6). Tapi semua tergantung tim pelatih," ujar Puji, Selasa (5/6).

Sepanjang berkostum Persis Solo musim ini, dia sudah mengoleksi dua gol. Koleksi pertama diceploskannya saat Persis menahan imbang Persiku Kudus dalam pertandingan tandang di Stadion Wergu Wetan, putaran pertama silam. Gol keduanya terjadi saat Tim Kota Bengawan unggul 2-0 atas Persitema Temanggung, juga pada putaran pertama.

Pada beberapa kali pertandingan terakhir, pemain berusia 24 tahun tersebut sudah diturunkan sebagai pengganti. Striker yang memperkuat PSBI Blitar musim lalu itu mengaku sudah kembali padu dalam kerja sama dengan penyerang ekspatriat Diego Mendieta dan Dillah Appolinaire.

"Kami sudah saling memahami kebiasaan di lapangan rumput, karena saya cukup lama bermain dengan Diego. Dengan Dillah pun semakin padu, meski dia baru bergabung dengan Persis pada paruh musim lalu," tuturnya.

Kini, Persis masih memiliki sisa pertandingan. Selain berlaga tandang melawan Persip Pekalongan, Laskar Sambernyawa juga akan menjamu Persitara Jakarta Utara dan PS Bengkulu. "Kalau diberi kesempatan, saya ingin menambah lagi gol bagi Persis," ujarnya.

Sumber : suaramerdeka.com

0 comments:

Post a Comment

Site Search