PARIS - Rafael Nadal selangkah lebih dekat menuju rekor baru di ajang Perancis Terbuka, setelah menjejakkan kaki di partai final grand slam lapangan tanah liat tersebut, Jumat (8/6/2012). Pemain nomor dua dunia ini menaklukkan kompatriotnya dari Spanyol, David Ferrer, untuk mengincar gelar ketujuh di Roland Garros.
Dalam duel sesama pemain "El Matador" ini, Nadal terlalu perkasa karena hanya kehilangan lima game. Si kidal yang mendapat julukan raja lapangan tanah liat tersebut menang mudah 6-2, 6-2, 6-1, sekaligus membuktikan bahwa dirinya pantas untuk difavoritkan untuk mempertahankan gelar turnamen ini.
Di final, Minggu (10/6/2012), Nadal menunggu pemenang antara unggulan utama dari Serbia, Novak Djokovic, dengan unggulan ketiga dari Swiss, Roger Federer. Kedua pemain ini baru akan bertanding pada siang pukul 13.00 waktu setempat, atau Sabtu dini hari WIB.
Bagi Nadal, kini dia sudah di ambang sejarah sebagai petenis pertama yang bisa merengkuh tujuh trofi di Roland Garros. Saat ini pemain berusia 25 tahun tersebut, yang mengincar gelar ke-11 di ajang grand slam, sejajar dengan petenis legendaris Swedia, Bjorn Borg, yang enam kali jadi juara di sini.
Sedangkan bagi Ferrer, yang mendapat sebutan "The Bulldozer", hasil ini semakin memperburuk rekor pertemuannya dengan Nadal, yang memperpanjang rekor kemenangan di Perancis Terbuka menjadi 51-1 (satu-satunya kekalahan itu diterima dari petenis Swedia, Robin Soderling, di babak keempat tahun 2009). Petenis berusia 30 tahun, yang untuk pertama kalinya menembus semifinal Perancis Terbuka, kalah 16 kali dari total 20 pertemuan mereka.
sumber : TRIBUNNEWS.COM
0 comments:
Post a Comment